Tuesday, November 1, 2016

Zego, The Rice Bowl Makanan Kekinian Terbaru yang sedang Digemari

Zego, The Rice Bowl
"Makan siang ke lapak Zego aja yuk.. disini ada Chicken teriyaki nya yang endesss loh, ayamnya berasa binggit. Lembut di dalam, crispy di luar!!!" Begitu kata Nur Mukhlas pemilik dan pendiri Franchise Zego The Rice Bowl. Hidangannya begitu sederhana tetapi rasanya lumayan lumer dan kuat di lidah. Porsi semangkuk Zego tidak banyak tapi juga tidak sedikit, cukup membuat perut kenyang.

Kedai Zego menyediakan paket standar seperti Rice Bowl Chicken Teriyaki, Black pepper, dan Chicken Wings with melted Cheese yang rasanya "Cheeesyyyy banget". Rasa pedasnya Samyang juga pecyaahh banget, dengan harga yang sangat terjangkau mulai Rp. 10.000,- an per paket. Dengan harga segitu sudah bisa merasakan kelezatan dan membuat perut kenyang.

Antrian pelanggan Kedai Zego dalam beberapa even kuliner di Jogja lumayan panjang. Lumrah karena harga yang sangat terjangkau dengan rasa yang sangat legit. Lagi-lagi Zego ini adalah inovasi kuliner terbaru yang belum semua orang tahu. Rasa yang sangat tajam dikemas dengan mangkok portable sekali pakai yang ramah lingkungan. Pack Zego The Rice Bowl sangat mudah dibawa jalan atau dinikmati langsung di meja. Coba rasakan dan buktikan!! 
Franchise Zego

Produk Waralaba Zego

Pelanggan Kedai makan Zego

Zego The Rice Bowl

Antrian di resto Zego


Di Jogja Kedai Zego The Rice Bowl selalu hadir dari even ke even, dari mall ke mall. Kalau ada even makanan atau lainnya Zega The Rice Bowl pasti dapat ditemukan disitu. Beberapa even yang baru aja diikuti seperti di Hartono Mall Jogja, Even Kuliner di Jogja City Mall, dan terakhir even Pameran Kuliner di Jogja Expo Center.

Untuk menemukan Kedai Zego The Rice Bowl saat ini segera Follow Instagaramnya @zegothericebowl, tolong bantu tag and mentioned 10 teman kamu. 
Follow juga kalau ingin membuka Franchise Zego The Rice Bowl
Read More

Friday, December 19, 2014

Es Cream bisa Ngebul cuma di sini!! Zara Zara Ice Cream and Beverages Jogja

Ice Cream
Pengen mencoba sensasi baru menikamati Ice Cream? Di sinilah tempatnya! Zara Zara Resto Ice Cream dan Beverage Jogjakarta. Penikmat Ice Cream akan dimanjakan dengan berbagai macam rasa dan jenis minuman dingin ini. Penyajiannya membuat tempat ini menjadi salah satu pioneer resto khusus Ice cream paling unik. Es Krim di Zara Zara disajikan dengan fenomena mangkok Es Krim yang berasap. Tentu bagi anda yang belum pernah melihat akan terheran-heran.
Smokey Ice Cream
Setiap hari resto ini selalu penuh sesak oleh para pecinta Ice cream. Kebanyakan pengunjungnya adalah anak-anak muda yang cakep-cakep. Tentunya menikmati Ice Cream akan lebih menyenangkan dan menyejukan. Tempat ini menjadi salah satu tongkrongan anak muda yang lumayan rame.
resto khusus es krim

Zara Zara Ice Cream Jogjakarta
Kenapa Ice Cream di Zara Zara bisa ngebul? Resto ini menggunakan Nitrogen cair untuk mendinginkan Ice Cream. Berbahayakah untuk kesehatan? ternyata tidak berbahaya sama sekali. Cek disini "Nitrogen Cair Untuk mendinginkan Ice Cream". Menuangkan Nitrogen cair di mangkuk Ice cream akan membuat mangkuk menjadi lebih dingin. Untuk memproses Ice cream juga menggunakan Nitrogen cair, dalam beberapa detik Ice Cream sudah siap saji.
Zara Resto

Zara Zara Ice Cream Jogja
Selain menu Ice Cream, Zara Zara resto juga menyediakan berbagai makanan, snack, dan minuman, seperti berbagai macam Spaghetti, Nasi Goreng, Beef Terayaki, Sosis Kentang Goreng, Pisang Bakar, dll. 
Zara Zara Resto Jogja
Segera kunjungi dan rasakan sensasi Ice Cream Ngebul di Zara Zara Resto Ice Cream dan Beverages. Tempatnya mudah dicari, pinggir jalan Ring Road Utara Jogjakarta, tepatnya di sebelah barat perempatan Kentungan, Jl. Kaliurang Km 5, Pandega Martha, Jogjakarta.
Read More

Saturday, November 23, 2013

Kuki Donut Jl. Kaliurang 4,9 Jogjakarta

Kuki Donuts di Jl. Kaliurang terletak di pinggir jalan. Mini Cafe ini ramai pengunjung dan lumayan lengkap menunya. Tempat ini spesial menyediakan donut spesial. Selain berbagai jenis Donut, mini resto ini menyediakan kue tart, coklat, dan premen juga untuk anak-anak. Beraneka macam rasa juga tersedia di tempat asyik ini. 

kuki donut resto jogja
Mini Cafe ini juga banyak dikunjungi anak-anak sekolah. Bisa makan di tempat atau di bawa pulang. Kuki Donuts juga menerima pesanan untuk berbagai events. Bisa partai besar atau kecil, untuk pemesana 2 atau 3 hari sebelum hari H.
kuki donut jogja

Donatnya ada yang mini dan besar. Untuk yang mini harganya Rp 1.500,- per buah dan untuk yang besar Rp 3.000,-, ada juga yang Rp 5.000,- tergantung rasanya. Harganya murah dan tidak menguras kantong anda. Donatnya enak rasanya tidak kalah dengan toko Donut brand ternama, anak-anak pasti suka. Silahkan mengajak keluarga dan teman-teman anda untuk menikmati donut di Mini Cafe ini.
Read More

Tuesday, October 16, 2012

Mie Jakarta Special Jl. Gejayan Jogjakarta

mie jakarta
Mie Jakarta Jl. Gejayan Jogjakarta
Mie Jakarta yang satu ini sungguh beda. Ciri khas tetap mempertahankan keaslian racikan antik Mie Jakarta. Rasanya juga lumayan mantap! Berlokasi di Jl. Gejayan, Daerah Istimewa Yogyakarta, sekitar 200 meter arah selatan dari perempatan condong catur, lapak Mie Jakarta kepunyaan pak Acong ini buka mulai jam 6 sore sampai sekitar jam 11.00 malam. Walaupun lokasi tampak sederhana, tenda pak Acong tidak pernah sepi dari pelanggan.
mie jakarta gejayan

mie jakarta pak acong
Warung Mie Jakarta pak Acong tidak hanya menyediakan Mie Jakarta. Anda juga dapat memilih menu lain seperti bakso goreng, mie goreng jawa, atau berbagai macam jenis nasi goreng. Harga di tempat ini juga sangat terjangkau, namun dengan kwalitas cita rasa tinggi. Keramah-tamahan pak Acong dan pegawainya juga menjadi service yang utama.
mie jakarta
Sajian Mie Jakarta pak Acong jl. Gejayan, Jogja bisa menjadi pilihan utama anda ketika berlalu-lalang di daerah ini. Harga yang murah namun porsi banyak tidak akan menguras kantong anda terlalu dalam. Soal cita rasa masakan pastilah nomor satu karena Warung Mie Jakarta pak Acong telah melayani penikmat Mie Jakarta selama bertahun-tahun.
Read More

Tuesday, September 25, 2012

Resto Rumah Pohon Jogjakarta

Gardu Pandang resto rumah pohon jogjakarta
Gardu Pandang Resto Rumah Pohon Jogjakarta
Resto Rumah Pohon Jogjakarta adalah sebuah konsep resto yang sangat menarik, memadukan sebuah bangunan tempat yang unik dengan variasi bermacam-macam hidangan. Bangunan resto ini hampir 95% terbuat dari batang-batang bambu besar. Lebih istimewanya lagi, bangunan ini mempunyai 6 buah lantai yang keseluruhanya berangka bambu. Lantai 1 dan 2 digunakan sebagai resto bagi pengunjung. Lantai paling atas berukuran paling kecil tapi sangat istimewa, pengunjung yang tidak takut ketinggian dapat berada disini untuk menikmati pemandangan kota Jogjakarta. Apabila langit tidak berawan dan pandangan jauh jelas, pengunjung disuguhi oleh pemandangan kota jogja yang dikelilingi pegunungan sisi barat, utara, dan timur. Gunung Merapi dan Merbabu menjadi pemandangan yang sangat menarik di sebelah utara.
resto rumah pohon jogjakarta

resto rumah pohon jogjakarta
Tempat makan pengunjung sangat sejuk dan nyaman berkonsep lesehan. Harga sajian Resto Rumah Pohon sangat terjangkau namun tidak meninggalkan kwalitas dan kesedapan hidangan. Harga makanan dan minuman bervariasi mulai dari Rp. 5000,- sampai Rp. 50.000,-. Berbagai makanan dan minuman khas Indonesia disajikan dengan cantik istimewa.
resto rumah pohon jogjakarta

resto rumah pohon jogjakarta

resto rumah pohon jogjakarta

resto rumah pohon jogjakarta

resto rumah pohon jogjakarta
Resto Rumah Pohon beralamat di Blunyahrejo, Jetis, Jogjakarta, tepatnya di belakang SMK 2 Jetis. Ancer - ancer kalau dari Malioboro arah ke utara Tugu Jogja, dari sini terus jalan ke utara, nanti ketemu perempatan Jetis ambil arah kiri. Sekitar 100 meter ada tikungan dengan papan nama Rumah Pohon di sebrang jalan. Kalau masih bingung anda dapat bertanya pada orang sekitar pasti mereka dengan senang hati menunjukan letak resto ternama ini.
Read More